Prosiding Seminar Nasional Keperawatan UNPAD 2020
EFEKTIVITAS VIDEO EDUKATIF TERHADAP KETERAMPILAN MAHASISWA S1 KEPERAWATAN DALAM MELAKUKAN KOMUNIKASI TERAPEUTIK

Dublin Core

Title

Prosiding Seminar Nasional Keperawatan UNPAD 2020
EFEKTIVITAS VIDEO EDUKATIF TERHADAP KETERAMPILAN MAHASISWA S1 KEPERAWATAN DALAM MELAKUKAN KOMUNIKASI TERAPEUTIK

Subject

Komunikasi terapeutik, Media pembelajaran, Pasien gangguan jiwa, Video edukatif

Description

Keterampilan mahasiswa dalam melakukan komunikasi terapeutik pada pasien gangguan jiwa di era revolusi industry 4.0 dengan menggunakan metode role play saat praktikum laboratorium dirasakan mahasiswa belum membantu untuk dapat memahami dan mempraktekan kembali. Oleh karenanya diperlukan media pembelajaran berbasis media sosial seperti penggunaan video edukatif. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pengaruh video edukatif terhadap keterampilan mahasiswa melakukan komunikasi terapeutik pasien gangguan jiwa. Penelitian
dilaksanakan dari Bulan Juli-Agustus 2020 menggunakan metode kuantitatif dengan rancangan quasy eksperimen desain one group pra test posttest design. Sampel berjumlah 30 orang mahasiswa semester VI Program Studi S1 Keperawatan dengan teknik total sampling. Sampel tersebut menjadi satu kelompok. Pengumpulan data dengan menggunakan lembar observasi kemampuan melakukan komunikasi terapeutik pada strategi pelaksanaan resiko perilaku kekerasan, yang
disusun oleh Keliat, dkk (2015), Pengumpulan data dimulai dengan tahapan pre test (observasi keterampilan mahasiswa melakukan komunikasi terapeutik), intervensi (menonton video edukatif) dan post test (mengobservasi kembali keterampilan melakukan komunikasi terapeutik). Analisis data menggunakan uji McNemar dengan α = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa diperoleh nilai p sebesar 0.000 < α (0.05. Hal ini berarti bahwa Ha diterima yang berarti terdapat pengaruh
pemberian video edukatif terhadap keterampilan mahasiswa dalam melakukan komunikasi terapeutik. Dengan demikian terdapat peningkatan kemampuan mahasiswa dalam melakukan komunikasi terapeutik setelah diberikan video edukatif. Oleh karena itu, video edukatif dapat digunakan sebagai media pembelajaran dalam praktikum keperawatan jiwa.

Creator

Yuldensia Avelina , Yosefina Dhale Pora

Publisher

Fakultas Keperawatan Universitas Padjadjaran

Date

December 2020

Contributor

Sri Wahyuni

Rights

ISBN : 978-623-94908-1-2

Format

PDF

Language

Indonesian

Type

Text

Coverage

Prosiding Seminar Nasional Keperawatan UNPAD 2020

Files

Tags

,Repository, Repository Horizon University Indonesia, Repository Universitas Horizon Indonesia, Horizon.ac.id, Horizon University Indonesia, Universitas Horizon Indonesia, HorizonU, Repo Horizon , ,Repository, Repository Horizon University Indonesia, Repository Universitas Horizon Indonesia, Horizon.ac.id, Horizon University Indonesia, Universitas Horizon Indonesia, HorizonU, Repo Horizon ,

Citation

Yuldensia Avelina , Yosefina Dhale Pora, “Prosiding Seminar Nasional Keperawatan UNPAD 2020
EFEKTIVITAS VIDEO EDUKATIF TERHADAP KETERAMPILAN MAHASISWA S1 KEPERAWATAN DALAM MELAKUKAN KOMUNIKASI TERAPEUTIK,” Repository Horizon University Indonesia, accessed April 19, 2025, https://repository.horizon.ac.id/items/show/3021.