Perilaku Inovatif Pelaku Usaha: Mampukah Memediasi Pengaruh Kebahagiaan Kerja Terhadap Keberhasilan Usaha UMKM Di Umbulhardjo Yogyakarta

Dublin Core

Title

Perilaku Inovatif Pelaku Usaha: Mampukah Memediasi Pengaruh Kebahagiaan Kerja Terhadap Keberhasilan Usaha UMKM Di Umbulhardjo Yogyakarta

Subject

kebahagiaan pelaku usaha ditempat kerja; perilaku inovatif; keberhasilan usaha

Description

Peran penting UMKM terhadap pertumbuhan usaha mandiri, inovasi, dan daya saing maka perlu pemikiran yang serius dalam menghadapi tantangan baik eksternal maupun internal dalam mencapai keberhasilan usaha. Tantangan tersebut salah satunya adalah faktor internal pelaku usaha yaitu sumber daya manusia (SDM). Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji peran perilaku inovatif pelaku usaha sebagai variabel pemediasi pengaruh kebahagiaan pelaku usaha di tempat kerja terhadap keberhasilan usaha.Subyek dalam penelitian ini para pelaku usaha UMKM di Umbulhardjo Yogyakarta, pelaku usaha yang menjadi responden sebanyak 80 orang dengan metode purposive
sampling dipilih dengan kriteria umur usaha minimal 3 bulan. Metode analisis mengggunakan Path Analysis dengan SmartPLS3. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa kebahagiaan pelaku usaha di tempat kerja mempunyai pengaruh positif dan
signifikan terhadap perilaku inovatif ;kebahagiaan ditempat kerja berpengaruh tidak signifikan terhadap keberhasilan usaha ; perilaku inovatif berpengaruh tidak signifikan terhadap keberhasilan usaha; perilaku inovatif tidak signifikan memediasi pengaruh kebahagiaan kerja terhadap keberhasilan usaha, Hasil penelitian ini memiliki implikasi penting khususnya bagi pelaku UMKM di Umbulharjo Yogyakarta yang selama ini sudah merasakan kebahagiaan tetapi belum mencapai keberhasilan usahanya maka tetap
harus optimis membangun kebahagiaan dengan menanamkan jiwa inovatif dan bagi pemerintah lebih proaktif untuk merespon kebutuhan pelatihan pelaku usaha melalui dinas - dinas terkait .

Creator

Sofiati, Ary Sutrischastini, Linawati, Yenni Kurnia Gusti, Evy Rosalina Widyayanti

Source

https://jurnal.stieww.ac.id/index.php/jrm/issue/view/64

Publisher

STIE Widya Wiwaha

Date

Januari 2024

Contributor

Sri Wahyuni

Rights

Online ISSN : 2624-492X
Print ISSN : 2355-9381

Format

PDf

Language

Indonesian

Type

Text

Coverage

Jurnal Riset Manajemen STIE Widya Wiwaha 2024

Files

Tags

,Repository, Repository Horizon University Indonesia, Repository Universitas Horizon Indonesia, Horizon.ac.id, Horizon University Indonesia, Universitas Horizon Indonesia, HorizonU, Repo Horizon , ,Repository, Repository Horizon University Indonesia, Repository Universitas Horizon Indonesia, Horizon.ac.id, Horizon University Indonesia, Universitas Horizon Indonesia, HorizonU, Repo Horizon ,

Citation

Sofiati, Ary Sutrischastini, Linawati, Yenni Kurnia Gusti, Evy Rosalina Widyayanti , “Perilaku Inovatif Pelaku Usaha: Mampukah Memediasi Pengaruh Kebahagiaan Kerja Terhadap Keberhasilan Usaha UMKM Di Umbulhardjo Yogyakarta,” Repository Horizon University Indonesia, accessed March 12, 2025, https://repository.horizon.ac.id/items/show/5557.