HUBUNGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DAN PEMBERIAN MPASI DENGAN KEJADIAN STUNTING PADA BALITA DI DESA GINTUNGKERTA TAHUN 2023
Dublin Core
Title
HUBUNGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DAN PEMBERIAN MPASI DENGAN KEJADIAN STUNTING PADA BALITA DI DESA GINTUNGKERTA TAHUN 2023
Subject
ASI Eksklusif, Pemberian MPASI dan Stunting
Description
Stunting atau balita pendek merupakan salah satu masalah gizi yang dialami oleh
balita di dunia saat iniStunting adalah akibat dari kekurangan gizi kronik yang
terjadi dalam 1000 hari pertama kehidupan anak. Stunting adalah hasil jangka
panjang dari kekurangan nutrisi dengan tinggi badan menurut umur kurang dari -2
SD (Standar Deviasi). Stunting dapat menimbulkan dampak terhadap tumbuh
kembang anak dalam jangka pendek dan jangka panjang. Salah satu masalah yang
menyebabkan stunting adalah tidak memberikan ASI secara Eksklusif dan
pemberian MPASI yang kurang tepat. Tujuan penelitian: Untuk mengetahui
hubungan pemberian ASI Eksklusif dan MPASI dengan Kejadian Stunting di
Desa Gintungkerta. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain
cross sectional dilakukan di Desa Gintungkerta. Pengambilan dengan teknik total
sampling dalam penelitian ini adalah sebanyak 85 orang balita. Uji statistik yang
digunakan Chi Square. Hasil penelitian didapatkan ada hubungan yang signifikan
antara Pemberian ASI eksklusif dengan kejadian Stunting dengan nilai p-value =
0,000 <α (0.05), ada hubungan yang signifikan antara Pemberian MPASI dengan
kejadian Stunting.dengan nilai p-value = 0,000 < α (0.05). Simpulan dan
saranterdapat hubungan antara pemberian ASI Eksklusif dan pemberian MPASI
dengan kejadian stunting. Disarankan untuk memberikan ASI secara Eksklusif
dan MPASI yang tepat waktu dan diberikan dengan cara yang benar.
balita di dunia saat iniStunting adalah akibat dari kekurangan gizi kronik yang
terjadi dalam 1000 hari pertama kehidupan anak. Stunting adalah hasil jangka
panjang dari kekurangan nutrisi dengan tinggi badan menurut umur kurang dari -2
SD (Standar Deviasi). Stunting dapat menimbulkan dampak terhadap tumbuh
kembang anak dalam jangka pendek dan jangka panjang. Salah satu masalah yang
menyebabkan stunting adalah tidak memberikan ASI secara Eksklusif dan
pemberian MPASI yang kurang tepat. Tujuan penelitian: Untuk mengetahui
hubungan pemberian ASI Eksklusif dan MPASI dengan Kejadian Stunting di
Desa Gintungkerta. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain
cross sectional dilakukan di Desa Gintungkerta. Pengambilan dengan teknik total
sampling dalam penelitian ini adalah sebanyak 85 orang balita. Uji statistik yang
digunakan Chi Square. Hasil penelitian didapatkan ada hubungan yang signifikan
antara Pemberian ASI eksklusif dengan kejadian Stunting dengan nilai p-value =
0,000 <α (0.05), ada hubungan yang signifikan antara Pemberian MPASI dengan
kejadian Stunting.dengan nilai p-value = 0,000 < α (0.05). Simpulan dan
saranterdapat hubungan antara pemberian ASI Eksklusif dan pemberian MPASI
dengan kejadian stunting. Disarankan untuk memberikan ASI secara Eksklusif
dan MPASI yang tepat waktu dan diberikan dengan cara yang benar.
Creator
Dewi Asih Rahmawati
Publisher
perpustakaan horizon karawang
Date
Juni 2023
Contributor
fajar bagus w
Format
pdf
Language
indonesia
Type
text
Files
Citation
Dewi Asih Rahmawati, “HUBUNGAN PEMBERIAN ASI EKSKLUSIF DAN PEMBERIAN MPASI DENGAN KEJADIAN STUNTING PADA BALITA DI DESA GINTUNGKERTA TAHUN 2023,” Repository Horizon University Indonesia, accessed April 19, 2025, https://repository.horizon.ac.id/items/show/3019.